No image available for this title

Skripsi

Pengaruh Pengendalian Internal, Audit Internal, dan Komitmen Manajemen terhadap good corporate Governance (GCG) (Studi empiris pada BOMBA GRUP)



Pembimbing : Wiwik Pratiwi

ABSTRAK :

Penelitian ini bertujuan untuk menguji secara empiris apakah pengendalian internal, audit internal, dan komitmen manajemen berpengaruh terhadap good corporate governance (GCG) pada perusahaan Bomba Grup. Dalam penelitian ini, penulis menggunakan improvement novelty yaitu mengembangkan “literature review: pengaruh sistem pengendalian internal, peran audit internal, komitmen manajemen terhadap good corporate governance (GCG)” karya Afifah Muannis Hanifah, Cris Kuntadi, dan Rachmat Pramukty.

Dalam penelitian ini menggunakan data primer (kuesioner). Populasi yang digunakan adalah 40 karyawan, terdiri dari Divisi Satuan Pengawas Internal (SPI), tim Manajemen Risiko, dan Divisi Finance Bomba Grup, sampel penelitian ini adalah karyawan dari Divisi Satuan Pengawas Internal (SPI), tim Manajemen Risiko, dan Divisi Finance Bomba Grup dengan menggunakan metode purposive sampling, dan terdapat 36 responden yang memenuhi kriteria-kriteria sebagai sampel penelitian.

Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif. Variabel penelitian yang digunakan adalah pengendalian internal, audit internal, dan komitmen manajemen. Secara simultan, hasil penelitian ini menunjukkan bahwa variabel pengendalian internal, audit internal, dan komitmen manajemen berpengaruh terhadap good corporate governance (GCG). Implikasi dari penelitian ini yaitu pengendalian internal menjaga akurasi pelaporan, melindungi aset, dan mematuhi peraturan, sementara audit internal mengelola risiko dan meningkatkan proses tata kelola. Komitmen manajemen memastikan kepatuhan terhadap kebijakan, keterbukaan informasi, dan integritas dalam pengelolaan sumber daya manusia, yang secara keseluruhan mendukung pencapaian tujuan perusahaan dan keberlanjutan bisnis.

Kata kunci: Pengendalian internal, audit internal, komitmen manajemen,
dan good corporate governance (GCG)


Ketersediaan

2020031076SKR-AKT 02 2024Perpustakaan STIE Y.A.ITersedia

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
SKR-AKT 02 2024
Penerbit STIE Y.A.I : Jakarta.,
Deskripsi Fisik
98 hal
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
2020031076
Klasifikasi
NONE
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya