Detail Cantuman
Advanced SearchSkripsi
Pengaruh gaya kepemimpinan transformasional dan lingkungan kerja terhadap kinerja karyawan PT. Astra International Daihatsu wilayah DKI 1
Pembimbing : Dini Amalia
Abstrak:
Penelitian ini bertujuan untuk menguji apakah terdapat pengaruh dari Gaya Kepemimpinan Transformasional, Lingkungan Kerja terhadap Kinerja Karyawan PT. Astra Internasional Daihatsu Wilayah DKI 1. Penelitian ini didasari oleh beberapa teori yang mendukung penelitian, yang berhubungan dengan Gaya Kepemimpinan Transformasional, Lingkungan Kerja terhadap Kinerja Karyawan. Penelitian ini menggunakan metode Kuantitatif. Penelitian ini menggunakam data primer. Sampel pada penelitian ini adalah karyawan PT. Astra Internasional Daihatsu Wilayah DKI 1, yang diambil secara acak. Data penelitian diperoleh dari hasil penyebaran kuesioner. Setelah pengumpulan data selesai maka langsung dilakukan pengolahan data penelitian dengan melakukan pengujian regresi linier berganda untuk mengetahui hasil dari hubungan variabel yang diteliti dengan menggunakan aplikasi SPSS versi 25.
Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa variabel Gaya Kepemimpinan Transformasional mempunyai nilai sig 0,000 < dari 0,05 dan mempunyai t hitung 11,464 > dari t tabel 1,987 maka secara parsial Gaya Kepemimpinan Transformasional berpengaruh signifikan terhadap Kinerja Karyawan, variabel Lingkungan Kerja mempunyai nilai sig 0,000 < dari 0,05 dan mempunyai t hitung 8,792 > dari t tabel 1,987 maka secara parsial Lingkungan Kerja berpengaruh secara signifikan terhadap Kinerja Karyawan. Dan secara simultan variabel Gaya Kepemimpinan Transformasional, Lingkungan Kerja terhadap Kinerja Karyawan nilai sig sebesar 0,000 < 0,05 dan nilai F hitung sebesar 267,413 > dari F tabel 3,101. Maka dapat disimpulkan secara simultan terdapat pengaruh signifikan antara Gaya Kepemimpinan Transformasional dan Lingkungan Kerja terhadap Kinerja Karyawan, serta mempunyai R2 bernilai 86,1%.
Kata Kunci : Gaya Kepemimpinan Transformasional (X1), Lingkungan Kerja (X2), Kinerja Karyawan (Y)
Ketersediaan
2017021042 | SKR - MNJ 09 2021 | Perpustakaan STIE Y.A.I | Tersedia |
Informasi Detil
Judul Seri |
-
|
---|---|
No. Panggil |
SKR - MNJ 09 2021
|
Penerbit | STIE YAI : Jakarta., 2021 |
Deskripsi Fisik |
114 hal
|
Bahasa |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
2017021042
|
Klasifikasi |
-
|
Tipe Isi |
-
|
Tipe Media |
-
|
---|---|
Tipe Pembawa |
-
|
Edisi |
-
|
Subyek | |
Info Detil Spesifik |
-
|
Pernyataan Tanggungjawab |
-
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain