No image available for this title

Skripsi

Pengaruh tingkat investasi penanaman modal dalam negeri (PMDN), penanaman modal asing (PMA), dan belanja modal terhadap pertumbuhan ekonomi di provinsi DKI Jakarta Tahun 2003-2013



Pembimbing : Sofa Yulandari

Abstrak:
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh Investasi Penanaman Modal Dalam Negri (PMDN), Penanaman Modal Asing (PMA) dan Belanja Modal terhadap PDRB Provinsi DKI Jakarta selama kurun waktu 2003-2013 yang diperoleh dari website Badan Pusat Statistik Jakarta. Variabel yang digunakan adalah Penanaman Modal Dalam Negri(PMDN), Penanaman Modal Asing (PMA), dan Belanja Modal dan Tingkat Pertumbuhan Ekonomi Provinsi DKI Jakarta yang di ukur melalui realisasi PDRB Provinsi DKI Jakarta. Tingkat PDRB dapat menggambarkan pertumbuhan Ekonomi suatu wilayah. Tingginya tingkat pertumbuhan ekonomi yang ditunjukkan dengan tingginya nilai PDRB menunjukkan bahwa daerah tersebut mengalami kemajuan dalam perekonomian. Metode Penelitian ini menggunakan data runtut waktu tahun 2003-2013 dan menggunakan analisa regresi “Ordinary Least Square” (OLS) dengan bantuan perangkat lunak IBM SPSS 23. Berdasarkan hasil penelitian maka di dapat hasil, investasi PMDN dan PMA berpengaruh positif tetapi tidak signifikan terhadap PDRB di Provinsi DKI Jakarta sedangkan Belanja Modal berpengaruh positif dan signifikan terhadap PDRB di Provinsi DKI Jakarta

Kata kunci: PDRB, Tingkat Investasi PMDN, PMA , Belanja Modal, Regresi Liniear Berganda


Ketersediaan

2013021015SKR - MNJ 03 2018Perpustakaan STIE Y.A.ITersedia

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
SKR - MNJ 03 2018
Penerbit STIE Y.A.I : Jakarta.,
Deskripsi Fisik
77 Hal
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
2013021015
Klasifikasi
-
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya