Detail Cantuman
Advanced SearchSkripsi
Pengaruh disiplin kerja dan budaya organisasi terhadap kinerja karyawan pada PT. Sari Lembah Subur (SLS) di Jakarta.
Pembimbing : Alex Zami
Abstrak
Dalam skripsi ini yang diteliti adalah pengaruh disiplin kerja dan budaya organisasi terhadap kinerja karyawan pada PT. Sari Lembah Subur (SLS) di Jakarta. Variabel Independennya (X) adalah disiplin kerja (X1) dan budaya organisasi (X2) sedangkan variabel dependennya (Y) adalah kinerja karyawan. Banyak faktor yang dapat mempengaruhi kinerja karyawan, seperti disiplin kerja dan budaya organisasi. Tujuannya adalah untuk mengetahui sejauh mana pengaruh dari disiplin kerja dan budaya organisasi tersebut terhadap kinerja karyawan baik secara parsial maupun secara simultan.
Dalam penelitian ini menggunakan data observasi sebanyak N = 93 pada PT. Sari Lembah Subur di Jakarta. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kualitatif. Data yang digunakan adalah data primer yang diperoleh dari sumbernya langsung yaitu karyawan yang bekerja di PT. Sari Lembah Subur (SLS) di Jakarta. Metode pengumpulan data menggunakan kuesioner. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis regresi berganda, dengan bantuan program pengolahan data statistik, yaitu Statistical Product and Service solution (SPSS).
Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa secara bersama-sama disiplin kerja dan budaya organisasi berpengaruh positif terhadap kinerja karyawan. Artinya bahwa disiplin kerja dan budaya organisasi secara bersama-sama memiliki pengaruh yang signifikan terhadap kinerja karyawan.
Kata Kunci : disiplin kerja, budaya organisasi, dan kinerja karyawan.
Ketersediaan
2010021024 | SKR - MNJ 21 2015 | Perpustakaan STIE Y.A.I | Tersedia |
Informasi Detil
Judul Seri |
-
|
---|---|
No. Panggil |
SKR - MNJ 21 2015
|
Penerbit | STIE Y.A.I : Jakarta., 2015 |
Deskripsi Fisik |
126 Hal
|
Bahasa |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
2010021024
|
Klasifikasi |
-
|
Tipe Isi |
-
|
Tipe Media |
-
|
---|---|
Tipe Pembawa |
-
|
Edisi |
-
|
Subyek | |
Info Detil Spesifik |
-
|
Pernyataan Tanggungjawab |
-
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain