No image available for this title

Skripsi

Pengaruh variabel persepsi kebermanfaatan, persepsi kemudahan, persepsi efisiensi dan kepuasan pengguna terhadap penggunaan e-filing



Pembimbing : Sudjono
Abstrak
Penelitian ini dilakukan untuk melihat pengaruh antara persepsi kebermanfaatan, persepsi kemudahan, persepsi efisiensi dan kepuasan pengguna terhadap penggunaan e-filing. Variabel independennya adalah persepsi kebermanfaatan (X1), persepsi kemudahan (X2), persepsi efisiensi (X3) dan kepuasan pengguna (X4), sedangkan variabel dependennya adalah penggunaan e-filing (Y). penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh dan hubungan antara persepsi kebermanfaatan, persepsi kemudahan, persepsi efisiensi dan kepuasan pengguna terhadap penggunaan e-filing.

Penelitian ini menggunakan data primer sebagaimana hasilnya N = 35. Data berasal dari 60 populasi perusahaan di Jakarta tetapi hanya ada 6 sampel perusahaan di Jakarta yang menggunakan e-filing yang dipilih oleh penulis.

Hasil pengujian pertama dari persepsi kebermanfaatan terhadap penggunaan e-filing menunjukkan nilai variabel X1 p-value adalah 0,037, berarti terdapat pengaruh positif dan signifikan terhadap penggunaan e-filing. Hasil pengujian kedua dari persepsi kemudahan terhadap penggunaan e-filing menunjukkan nilai variabel X2 p-value adalah 0,641, berarti terdapat pengaruh positif tidak signifikan terhadap penggunaan e-filing. Hasil pengujian ketiga dari persepsi efisiensi terhadap penggunaan e-filing menunjukkan nilai variabel X3 p-value adalah 0,042, berarti terdapat pengaruh positif dan signifikan terhadap penggunaan e-filing. Hasil pengujian keempat persepsi kepuasan pengguna terhadap penggunaan e-filing menunjukkan nilai variabel X4 p-value adalah 0,258, berarti pengaruh positif tidak signifikan terhadap penggunaan e-filing.

Penelitian ini menentukan variabel yang dianggap berpengaruh terhadap penggunaan e-filing jadi, yang dapat dijelaskan bahwa pengaruh koefisien determinasi sebesar 84,4% dan sisanya dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini.

Kata Kunci : Persepsi Kebermanfaatan, Persepsi Kemudahan, Persepsi Efisiensi, Kepuasan Pengguna, Penggunaan e-filing


Ketersediaan

2012131026SKR - AKT 32 15Perpustakaan STIE Y.A.ITersedia

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
SKR - AKT 32 15
Penerbit STIE Y.A.I : Jakarta.,
Deskripsi Fisik
95 Hal
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
2012131026
Klasifikasi
-
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
-
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain


Lampiran Berkas



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya