No image available for this title

Skripsi

Pengaruh karakteristik informasi yang dihasilkan oleh sistem informasi akuntansi manajemen terhadap kinerja manajerial pada perusahaan manufaktur karpet di Jakarta



Pembimbing : Cristiano Lombogia

Abstrak:
Penelitian ini merupakan penelitian tentang pengaruh dan hubungan karakteristik informasi terhadap kinerja manajer tingkat menengah pada beberapa perusahaan-perusahaan manfaktur karpet di Jakarta. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah ada pengaruh dan hubungan antara karakteristik informasi yang terdiri dari broadscope, agregasi, integrasi dan timeliness terhadap kinerja manajerial yang terdiri dari kemampuan manajer membuat perencanaan, kemampuan manajer mencapai target, dan kiprah manajer diluar perusahaan.

Jenis data yang dikumpulakan merupakan data yang berasal dari sumber internal, yaitu data yang diperoleh melalui penyebaran kuesioner. Variabel yang digunakan dalam Skripsi ini adalah variabel bebas yaitu karakteristik informasi (X) dan variabel terkait yaitu kinerja manajerial (Y). respondennya adalah manajer bagian pemasaran dan penjualan pada beberapa perusahaan manufaktur karpet di Jakarta yang berjumlah 50 orang.

Keterbatasan pada penelitian adalah pada variabel bebas yang diteliti hanya satu, yaitu karakteristik informasi. Sementara karakteristik informasi tersebut masih dibagi lagi menjadi broadscope, agregasi, integrasi dan timeliness. Begitu juga dengan variabel terkaitnya yang diteliti hanya satu, yaitu kinerja manajerial. Sementara kinerja manajerial tersebut masih dapat dibagi lagi menjadi kemampuan manajer membuat perencanaan, kemampuan manajer mencapai target, dan kiprah manajer diluar perusahaan.

Karakteristik informasi mempunyai pengaruh dan hubungan yang positif dengan kinerja manajerial yang dibuktikan dengan besarnya koefisien korelasi. Ini menunjukan bahwa karakteristik informasi yang dihasilkan oleh sistem informasi akuntansi manajemen berpengaruh terhadap kinerja manajerial. Selebihnya dipengaruhi oleh faktor lain.

Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa beberapa perusahaan manufaktur karpet yang ada di Jakarta telah menerapkan karakteristik informasi yang dihasilkan oleh sistem informasi akuntansi manajemen dengan baik.

Kata kuci : Kinerja, Karakteristik Informasi, Sistem Informasi Akuntansi Manajemen.


Ketersediaan

2007132002SKR - SIA 22 2013Perpustakaan STIE Y.A.ITersedia

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
SKR - SIA 22 2013
Penerbit STIE Y.A.I : Jakarta.,
Deskripsi Fisik
78 Hal
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
2007132002
Klasifikasi
-
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain


Lampiran Berkas



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya