No image available for this title

Skripsi

Pengaruh ukuran perusahaan, struktur kepemilikan manajemen, variabilitas persediaan dan variabilitas laba terhadap pemilihan metode penilaian persediaan pada perusahaan dagang yang terdaftar di BEI Periode 2008-2012



Pembimbing : Diah Rahayu

Abstrak:
Dalam penyusunan skripsi ini, peneliti memiliki tujuan untuk mengetahui pengaruh ukuran perusahaan, struktur kepemillikan manajemen, variabilitas persediaan, dan variabilitas laba terhadap pemilihan metode penilaian persediaan. Variabel independennya (x) adalah ukuran peusahaan, struktur kepemilikan manajemen, variabilitas persediaan, dan variabilitas laba sedangkan variabel dependennya (y) adalah pemilihan metode penilaian persediaan.

Populasi diambil pada perusahaan dagang yang terdaftar di BEI periode 2008-2012 sebanyak 105 perusahaan dagang. Teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling dan menghasilkan 42 sampel perusahaan dagang yang akan digunakan pada penelitian ini.

Metode penelitian yang dilakukan melalui pengujian univariat dan multivariat. Pada pengujian multivariat, model yang digunakan adalah regresi logistik. Hasil pengujian yang diperoleh pada uji parsial menyatakan bahwa ukuran perusahaan berpengaruh terhadap pemilihan metode penilaian persediaan dengan nilai signifikansi sebesar 0,017 (>0,05), sedangkan struktur kepemilikan manajemen, variabilitas persediaan, dan variabilitas laba tidak memiliki pengaruh yang signifikan terhadap variabel dependennya. Dari pengujian simultan untuk keempat variabel independen menunjukkan angka sebesar 0,119 yang menyimpulkan ukuran perusahaan, struktur kepemilikan manajemen, variabilits persediaan, dan variabilitas laba tidak mempunyai pengaruh secara bersama-sama terhadap pemilihan metode penilaian persediaan.

Kata Kunci : Pemilihan metode penilaian persediaan, ukuran perusahaan, struktur kepemilikan manajemen, variabilitas persediaan dan variabilitas laba.


Ketersediaan

2009031070SKR - AKT 127 2013Perpustakaan STIE Y.A.ITersedia

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
SKR - AKT 127 2013
Penerbit STIE Y.A.I : Jakarta.,
Deskripsi Fisik
100 Hal
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
2009031070
Klasifikasi
-
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain


Lampiran Berkas



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya